‎ ‎

Yuk Baca 8 Cara Menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM)!


cara menghemat bahan bakar minyak


Cara Menghemat Bahan Bakar Minyak – Pernah nggak, sewaktu akan mengendarai kendaraan pribadi tapi Bahan Bakar Minyak (BBM) muncul keterangan icon fuel di cluster meter hampir mendekati E atau empty (kosong). Pertanda kalau harus segera isi ulang BBMnya, bukan? Padahal masih belum lama juga kamu mengisi BBM beberapa waktu lalu. Ada yang pernah merasakan seperti itukah? Kalau iya, sama. Saya juga pernah mengalaminya.

Sebagai pemilik, tentu berharap jika kendaraan kita dapat hemat BBM. Sehingga tidak perlu untuk bolak-balik ke SPBU demi mengisi bahan bakar. Namun demikian, sadarkah bila pemakaian BBM cepat habis dan tidak hemat tersebut juga disebabkan karena beberapa faktor. Seperti cara pemakaian dan cara berkendara sangat berpengaruh. Apalagi saat keadaan jalanan macet, tentu kita akan banyak mengeluarkan banyak biaya BBM yang kita keluarkan. Karena hal tersebut dapat membuat bahan bakar kendaraan semakin boros.

Nah, karena itu, di sini saya akan memberikan cara menghemat bahan bakar minyak (BBM)

Simak terus ya ...

1. Perhatikan saat mengemudi kendaraan

Dengan melakukan cara berkendara secara tepat, mampu menghemat bahan bakar. Caranya pun cukup mudah, dengan mengatur laju kecepatan secara halus saat menginjakkan pedal gas dan pelan. Karena, mengemudi dengan laju cepat, kebut-kebutan, atau sering rem secara mendadak, dapat membuat pemborosan BBM. Cara ini mampu menghemat bahan bakar hingga 2,1 Km per liter

2. Perhatikan Beban yang dibawa

Semakin berat beban pada kendaraan, pun semakin keras sekaligus cepat kerja mesin. Hal ini sangat berpengaruh dengan borosnya BBM. Sehingga, perhatikan betul saat akan menggunakan kendaraan, jangan terlalu berat beban yang dibawa. Karena beban hidup saja sudah berat. Hehehe....

3. Rutin Melakukan Perawatan

Tentunya, demi kesehatan kendaraan juga untuk menghemat bahan bakar, rutin melakukan perawatan apalagi untuk mengganti oli secara berkala dapat memberikan dampat yang baik bagi BBM. Karena, oli yang pekat bisa membuat kerja mesin sulit dan kurang optimal. Akibatnya BBM kendaraan akan terkuras pun bisa lebih boros penggunaannya.

4. Pilih Jenis Bahan Bakar yang Pas

Pas di sini berarti sesuai dengan jenis kendaraan tipe apapun. Komunikasikan dengan dealer juga mekaniknya, jenis bahan bakar mana yang tepat untuk dipakai di mobil kamu. Karena jika tidak sesuai tentu akan berakibat pula dengan BB kendaraan kamu. So, konsultasikan supaya lebih jelas dan baik kedepannya pun untuk penggunaannya. Layaknya hati ya gaes. Hehehe

5. Berkendara dengan Kecepatan yang sesuai

Selain untuk keselamatan kita, juga berpengaruh untuk menghemat BBM kendaraan. Lebih baik jika kita mampu mempertahankan laju kecepatan kendaraan sesuai dengan kecepatan yang berlaku. Karena mampu mengurangi konsumsi bahan bakar kendaraan kita.

6. Ketika Berhenti, Jangan Menyalakan Mesin dalam Waktu Lama

Hindari keadaan dimana kendaraan kita berhenti lebih dari satu menit, namun lupa mematikan mesin mobil. Karena, saat berhenti kondisi mesin sedang menyala dalam waktu lama, tentu hal tersebut dapat boros bahan barak. Jadi, matikan mesin saat kamu berhenti berkendara untuk menghemat BBM ya gaes.

Numpang eksis yah, hehe

7. Cek Kondisi Ban Mobil dengan Tepat
Perhatikan betul, apakah tekanan angin pada ban kendaraan kamu dalam posisi proposional sesuai petunjuk yang diberikan atau tidak. Karena, kondisi ban dalam keadaan kempes, atau kurang angin, rawan terjadi bahaya, pun juga berdampak dengan kinerja mesin yang semakin lebih berat. Sehingga berpengaruh dengan bahan bakar kendaraanmu yang bisa cepat habis. So, pastikan tekanan angin dalam ban dan posisinya dalam keadaan yang tepat dan pas ya...

8. Tidak sering Menggunakan Kendaraan Pribadi

Sekiranya jarak yang akan ditempuh tidak terlalu jauh, kita dapat menggunakan kendaraan umum, atau dengan bersepeda saja. Karena jelas akan menghemat BBM kendaraan kita. Pemakaiannya pun hanya saat sangat diperlukan atau memang akan bepergian dengan jarak tempuh lebih jauh. Cara ini tentu cukup ampuh untuk menghemat bahan bakar kendaraanmu gaes. Tapi jangan terlalu lama juga membiarkan kendaraan tidak dipakai, karena nggak baik juga untuk mesin. Pun sama dengan hati, hehehee

Perjalanan pun akan nyaman 

Nah, dengan memperhatikan 8 Cara Menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM) pada Kendaraan saya yakin, tentu hal tersebut dapat menghemat bahan bakar dan konsumsi BBM nya pun akan lebih berkurang. Kamu pun lebih aman dan nyaman dalam bepergian menggunakan kendaraan pibadimu, gaes.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat, dan jangan lupa feel free to drop your comments  ya gaes....

~Khoirur Rohmah



4 komentar

Terima kasih sudah membaca dan berkunjung kemari.
Salam kenal, jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya, supaya bisa berkunjung balik. Hhee. ^_^
  1. Thank tipsnya mba. Alhamdulillah gak pernah keabisan bensin dijalan. Yg males itu ngantri di pom bensinnya mba hehe

    BalasHapus
  2. Oo ban klo krg angin jg bs bikin kendaraan boros bahan bakar ya mbak.. Makasih infonya

    BalasHapus
  3. Kalau di Jakarta, salah satu yang bikin boros kayaknya karena faktor kemacetan

    BalasHapus
  4. Search engine optimization is the approach of acquiring higher placement in the natural search engine result of Google.com, Yahoo and MSN.
    The search engines that matter the most are actually
    Google with a 62% advertising and marketing reveal Yahoo with twenty% as well
    as MSN drifting about with around 10% in market share 'that implies the search engine you ought to choose is Google.com
    trigger Google.com obviously has the greatest portion of individuals
    are actually browsing on the net.

    BalasHapus

Chingudeul