Dekorasi rumah dijual di surabaya memang
dipengaruhi oleh banyak faktor. Salah satunya warna pada dinding ruangan yang
secara langsung dapat mempengaruhi suasana hati penghuninya. Kebanyakan orang
memilih warna cerah untuk mengecat dindingnya. Padahal tidak selalu warna-warna
menyala mutlak memberi efek positif bagi penghuninya, Sementara di balik sana
masih banyak warna lain yang sebenarnya tidak menyala, namun bernilai unik.
Warna abu-abu dapat menjadi alternatif percobaan agar rumah anda tidak sama seperti
rumah-rumah yang lain. Dunia psikologi menganggap abu-abu dengan cap tenang dan
santai. Warna ini tidak tergolong warna ekstrem seperti hitam, namun juga bukan
sesuci putih yang banyak diaplikasikan pada dinding rumah. Abu-abu menjadi
warna peralihan antara keduanya, jadi seimbang.
Jika dilihat dari segi negatifnya, abu-abu dapat
menampilkan kesan dramatis yang misterius karena mengandung unsur hitam. Namun
kalau kita mau membuka mata sedikit berbeda pemikiran saja, abu-abu mendekati
perak dan menyuguhkan warna putih dengan tampilan unik. Seakan warna ini
menghidupkan kembali gairah dan pemikiran out of the box kepada
penghuninya.
Beranikah Anda Bermain Warna Abu-Abu di Rumah ?
Lebih cocok lagi kalau abu-abu diaplikasikan pada
rumah berdesain klasik. Kesan vintage yang elegan, formal dan bernilai dewasa
pasti kelihatan mengental. Namun jangan sampai kecolongan dengan sisi pemanis
tersebut. Abu-abu yang terlalu dominan malah akan membuat hidup anda merasa
kesepian. Karenanya, perhitungkan warna dasarnya yang mendominasi. Gunakan
abu-abu sebagai pemanis dan pelengkap. Jangan membuat ruangan yang seharusnya
inspiratif justru membuat kita serasa terkurung di penjara.
Perpaduan ideal bisa dicontohkan dengan perpaduan
antara hijau dengan abu-abu. Warna hijau memang selalu bisa membuka mata kita
agar segar kembali. Sementara abu-abu yang misterius dapat menambahkan semangat
melakukan aktivitas. Selain hijau, warna sebangsanya dapat dijadikan partner
bagi abu-abu. Contohnya saja oranye, hijau dan cokelat.
Penempatan lampu di langit-langit ruangan juga dapat
memberi pengaruh tambahan kepada ruangan bercorak abu-abu.
Sebenarnya, unsur abu-abu tidak harus datang dari cat. Bisa juga kita
menambahkan hiasan atau wallpaper dinding bergambar yang mengandung warna abu-abu.
Jadi siapkah anda bermain warna abu-abu dengan dinding anda?
Selama ini banyak banget bertebaran abu2. Memang harus berani main warna ya. Tambahin yg ngejreng, keluar dari zona kadang makin mempermanis penampilan baik interior atau eksterior
Selama ini banyak banget bertebaran abu2. Memang harus berani main warna ya. Tambahin yg ngejreng, keluar dari zona kadang makin mempermanis penampilan baik interior atau eksterior
BalasHapusmanfaat sekali nihh mba..
BalasHapusaseg, tengkiu tipsnya ya mbk, referensi aku nih klok mau bikin rmh nanti
BalasHapusWah, aku suka Biru, tapi coba deh kalau ada rumah lagi pakai abu-abu hehe
BalasHapusAbu-abu dipadu warna putih. Cantik banget. ^^
BalasHapus