‎ ‎

Hotel Terbaik Untuk Liburan di Semarang

hotel terbaik untuk liburan di Semarang

Bismillaahirrohmaanirrohim
Hai Sobats… Tahukan kamu, bahwa Semarang adalah salah satu daerah di Jawa Tengah yang ‎banyak dikunjungi oleh wisatawan. Berbagai wisata sejarah seperti Lawang Sewu ataupun ‎tempat wisata seru lainnya menjadi daya tarik sendiri dari kota ini. Liburan di Semarang tentu ‎akan semakin menyenangkan jika kalian memilih tempat menginap yang bagus. Oleh karena itu ‎sebelum berlibur pastikan kalian sudah mencari tempat terbaik untuk bermalam. Di Traveloka ‎banyak sekali pilihan hotel unik untuk wilayah Semarang yang bisa langsung kalian pesan. Tidak ‎tanggung-tanggung kalian juga bisa mendapatkan diskon hotel dari Traveloka yang membuat ‎liburan makin seru tanpa banyak biaya.‎

Jika kalian belum memiliki pilihan untuk menginap di Semarang, mungkin beberapa hotel berikut ‎bisa menjadi pilihan terbaik untuk melengkapi liburan kalian. Langsung aja, check this out ya :‎

1.      Louis Kienne Hotel Pandanaran

Louis Kienne Hotel Semarang
View Kolam renangnya kece banget kan
Hotel yang satu ini terletak di lokasi yang strategis yakni di dekat kawasan Simpang Lima ‎Semarang. Hotel yang mengusung konsep kondotel dan apartemen ini merupakan salah satu ‎penginapan yang keren untuk berlibur di Semarang. Fasilitas di hotel ini juga sangat menarik, ‎karena mereka menyediakan reading area, tempat fitness dan gym center, bahkan ada juga ‎rooftop pool yang memiliki pemandangan yang sangat bagus. Selain itu mereka memberikan ‎fasilitas penunjang juga agar kita bisa lebih nyaman, seperti wifi dan TV

‎2.      Star Hotel Semarang

Star Hotel Semarang
Waktu sunrise gini jadi cakep ya pemandangannya
Star Hotel Semarang ini berlokasi di Jalan M.T Haryono 972, Semarang. Ciri khas dari hotel yang ‎satu ini adalah kolam renangnya yang berada tepat di atas gedung. Kolam renang ini ‎dikategorikan sebagai kolam renang tertinggi di Indonesia, yakni dengan ketinggian 97 meter ‎dari permukaan tanah. Bagi kalian yang sangat suka berenang, merasakan sensasi berenang di sini ‎pasti akan jadi pengalaman terbaik. Disini kalian juga bisa menyaksikan indahkan kota Semarang ‎pada malam hari dari ketinggian.‎

‎3.      Wimarion Hotel

Wimarion Hotel Semarang
Hotelnya megah ya
Hotel ini terletak di Jalan Wilis No 2a, Tegalsari, Candisari, Kota Semarang. Bagi kalian yang ‎ingin menikmati berlibur di Semarang sekaligus menginap di hotel bintang empat maka Wimarion ‎Hotel akan jadi pilihan yang tepat. Hotel ini didesain dengan suasana kamar yang elegan dengan ‎fasilitas terbaik yang membuat kita betah untuk berlama-lama di sana. Menginap ‎di sini juga semakin seru karena adanya fasilitas infinity pool yang cukup instagramable.‎

‎4.      Patra Jasa Semarang Convention Hotel

Patra Jasa Semarang Convention Hotel
Penasaran nggak sih sama interior hotelnya
Satu lagi hotel bintang empat yang patut kalian jadikan pilihan menginap saat berlibur di ‎Semarang adalah Patra Jasa Semarang Convention Hotel. Hotel ini merupakan salah satu hotel ‎legendaris yang berdiri semenjak tahun 1974. Suasana hotel yang cukup klasik membuatnya ‎menjadi salah satu penginapan unik yang susah ditemukan ditempat lain. Nah yang paling ‎menarik dari hotel ini adalah adanya fasilitas mandi spa modern yang dikenal juga dengan ‎Jacuzzi.‎

‎5.      Hotel Grandhika Pemuda

Hotel Grandhika Pemuda Semarang
Bakalan betah deh kalau staycation dapat kamar tidur begini
Hotel Grandhika Pemuda berada di Jalan Pemuda No 80-82, Kembangsari, Semarang. Hotel ‎yang satu ini cocok untuk kalian yang mencari penginapan strategis di Kota Semarang. Sebagai ‎salah satu hotel bintang empat fasilitas hotel ini tidak perlu diragukan lagi. Di sini kalian bahkan ‎bisa memanjakan diri dengan berenang di kolam renang outdoor semi-infinity yang menjadi salah ‎satu keunggulan hotelnya. Menginap di hotel ini tentu akan membuat liburan kalian di Semarang ‎semakin sempurna

Nah itu dia lima hotel terbaik untuk liburan di Semarang yang bisa kalian pesan langsung di ‎Traveloka. Jangan lupa untuk gunakan diskon hotel yang ditawarkan untuk menikmati liburan ‎seru dengan paket hemat. Diskon hotel di Traveloka juga tersedia untuk berbagai pilihan hotel ‎menarik di kota lainnya loh.‎

Udah pada nggak sabar buat liburan ya kan? Sama nih sobats. Semoga artikel yang aku bagikan ‎kali ini bermanfaat buat referensi staycation kamu saat berlibur di Semarang yah.‎

Terima kasih sudah membaca dan berkunjung di artikel ini. Jangan lupa tinggalkan komentar ‎kalian. Feel free to drop your comments. See you next ya

‎~blessed‎
Khoirur Rohmah

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca dan berkunjung kemari.
Salam kenal, jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya, supaya bisa berkunjung balik. Hhee. ^_^

Chingudeul